get app
inews
Aa Text
Read Next : KPU Jabar Serahkan Puluhan Ribu APK Kepada Timses Paslon Cagub dan Cawagub

Jokowi Naikkan Tunjangan Insentif KPU Sebesar 50 Persen

Rabu, 21 Agustus 2024 | 15:05 WIB
header img
Presiden Jokowi. (Foto: Humas Setkab/Rahmat)

Jokowi juga mengapresiasi kerja keras KPU dalam penyelenggaraan Pemilu Pilpres (Pemilihan Presiden) dan Pileg (Pemilihan Legislatif) tahun 2024. 

“Saya menyampaikan penghargaan, sangat menghargai, sangat menghormati kerja keras KPU dari pusat sampai daerah yang telah sukses, berhasil menyelenggarakan seluruh tahapan Pilpres dan Pemilu Legislatif di tahun 2024 secara aman, tertib, dan lancar,” ucapnya.

Jokowi mengatakan, bahwa pelaksanaan pemilu serentak memiliki tantangan yang sangat berat. Selain karena beragamnya jenis pemilihan yang dilakukan, jumlah suara dan tempat pemungutan suara (TPS) yang banyak juga membuat KPU harus bekerja keras.

“Saya paham menyelenggarakan Pemilu serentak itu sangat berat, Pemilu terbesar sepanjang sejarah bangsa kita, ada Pilpres, pemilihan DPR, pemilihan DPRD pemilihan DPD, kemudian pemilihan DPRD provinsi, pemilihan DPRD kabupaten dan kota dengan jumlah suara yang sah kemarin 164.227.475 suara yang ada di 822.699 TPS,” tandasnya.

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut