"Pada Kamis, penampilan inspiratif mereka berlanjut saat bermain imbang 2-2 lawan Bahrain, yang saat ini berada 53 peringkat di atas ranking FIFA Indonesia yang berada di urutan ke-129," urai ESPN.
Bahkan sejatinya, tulis ESPN, Timnas Indonesia bisa meraih hasil yang jauh lebih bagus.
Sayangnya, Bahrain mencetak gol di menit-menit akhir pertandingan dan disebut sebagai gol kontroversi karena bantuan wasit.
"Drama menit-menit akhir itu langsung jadi kontroversi di akhir pertandingan, diwarnai staf ofisial Indonesia yang marah karena peluit akhir belum dibunyikan meskipun waktu tambahan hanya enam menit yang diisyaratkan ofisial keempat."
Kendati demikian, hasil imbang 2-2 bukan pencapaian yang buruk bagi Timnas Indonesia. "Faktanya, Indonesia sekali lagi terbukti sangat sulit dikalahkan, bahkan dengan status mereka sebagai tim underdog," sebut ESPN.
Bahkan, ESPN menyebut jika Timnas Indonesia berpotensi mengklaim kemenangan bersejarah saat menghadapi China yang sedang terpuruk pada Selasa (15/10/2024) mendatang.
Editor : Rizal Fadillah