get app
inews
Aa Text
Read Next : Ribuan Peserta Meriahkan Pospay Run 2024 di Bandung, Hadiah Total Rp150 Juta Siap Diberikan!

Turnamen Futsal Pospay Cup 2024 Sukses Digelar, Akan Jadi Agenda Tahunan

Minggu, 20 Oktober 2024 | 03:31 WIB
header img
Tim SMAN 18 Bandung menjuarai Turnamen Futsal Pospay Cup 2024. Turnamen ini akan menjadi agenda tahunan PosIND. (FOTO: ISTIMEWA)

"Kebetulan kita punya coach Indra Sjafri. Dulu dia karyawan PT Pos. Nah karena kita punya coach Indra Sjafri dan kebetulan dia brand ambassador Pospay, maka kami bekerja sama bagaimana meningkatkan talent bola. Kalau ada talent bagus, barangkali bisa direkrut PSSI,” tuturnya.

Direktur Bisnis Jasa Keuangan Pos Indonesia Haris mengatakan, penyelenggaraan Turnamen Futsal Pospay 2024 ini menjadi cara Pos Indonesia untuk berkontribusi mencerdaskan bangsa dan mencetak calon pemimpin masa depan.

“Kami sebagai BUMN diamanatkan punya misi untuk ikut mengembangkan, mencerdaskan bangsa. Kita tahu saat ini masyarakat Indonesia lebih dari 75 persen hobi bola. Karena itu melalui sarana bola ini kami coba ikut berperan membangun bangsa. Dari sini kami menggelar Pospay Cup,” kata Haris.

Haris menyatakan, upaya mencerdaskan bangsa tersebut dilakukan melalui pembekalan materi di kuliah umum atau coaching clinic oleh coach Indra Sjafri. Selain pertandingan, PosIND juga ingin menyisipkan ilmu. 

"Karena itu kami menghadirkan coach Indra Sjafri melalui acara coaching clinic. Itu salah satu tujuan kami menyelenggarakan turnamen. Jadi Pos Indonesia ikut berperan mencerdaskan hidup bangsa, membangun generasi muda yang akan melanjutkan estafet kepemimpinan di negara,” ujar Haris.

Disinggung mengenai kemungkinan penyelenggaraan Turnamen Pospay Cup tahun depan dan digelar di sejumlah daerah, Haris mengatakan, PosIND berencana menjadikan event ini agenda rutin tahunan. 

“Kami berencana menggelar kegiatan ini setiap tahun sekali. Kami akan lihat animonya seperti apa dan menyesuaikan jadwal coach Indra Sjafri sebagai brand ambassador Pospay, kami akan kunjungi beberapa daerah,” tutur Haris.

Editor : Ude D Gunadi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut