Untuk memastikan keamanan maksimal, PSSI akan menurunkan 1.200 personel keamanan internal swasta, ditambah sekitar 3.000 personel kepolisian yang akan berjaga di berbagai titik.
Selain itu, sebanyak 103 CCTV baru juga telah dipasang, mulai dari perimeter luar stadion hingga area tribun dalam stadion, guna memantau keamanan dengan lebih efektif.
Dalam pengelolaan tiket, PSSI menugaskan 356 personel yang akan bertugas memindai tiket di perimeter luar stadion dan zona tribun.
Selain itu, 240 petugas Garuda ID akan membantu mempercepat proses verifikasi wajah para penonton, dan lebih dari 50 petugas tambahan disiapkan di meja bantuan (helpdesk) untuk membantu suporter yang memerlukan bantuan.
PSSI juga memberikan perhatian khusus pada suporter Jepang yang akan berada di tribun tim tamu (away). Pengamanan tambahan akan diterapkan dengan barikade khusus dan petugas yang berjaga di area tersebut. Spectator service juga ditempatkan di area away untuk mengarahkan penonton Jepang agar dapat memasuki area mereka dengan aman dan lancar.
Editor : Zhafran Pramoedya