INDRAMAYU, iNewsBandungRaya.id - Wakil Menteri Sosial (Wamensos) Agus Jabo Priyono melakukan peletakan batu pertama pembangunan Kampung Nelayan Sejahtera di Desa Eretan Kulon, Kecamatan Kandanghaur, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, Kamis (5/12/2024).
Dalam momen tersebut, Agus Jabo Priyono menyerahkan secara simbolis bantuan pembangunan Kampung Nelayan Sejahtera Indramayu kepada empat orang penerima manfaat.
Menurut Wamensos, bantuan ini merupakan hasil kerja sama antara Kementerian Sosial, Pemerintah Kabupaten Indramayu, Badan Amil Zakat Nasional (Baznas), dan Habitat for Humanity Indonesia. Total anggaran untuk bantuan pembangunan kampung nelayan sejahtera itu sebesar Rp16,1 miliar.
"Saya di sini mewakili bapak Menteri Sosial untuk peletakan batu pertama di lokasi pemindahan warga Eretan Kulon Indramayu yang terkena banjir rob," kata Wamensos.
Agus Jabo menyampaikan, pembangunan Kampung Nelayan Sejahtera Indramayu bukan hanya berkaitan pembangunan fisik saja, melainkan juga terdapat unsur pemberdayaan yang dilakukan Kemensos agar masyarakat dapat berdaya dan mandiri.
"Kami Kementerian Sosial juga mengembangkan program pemberdayaan Kampung Nelayan Sejahtera di Kabupaten Indramayu Jawa Barat ini," ujar Agus Jabo.
Editor : Ude D Gunadi