get app
inews
Aa Text
Read Next : Zona Degradasi Memanas: 6 Tim Bertarung Hidup-Mati Jelang Akhir Musim Liga 1

Duel di GBLA, Bali United Usung Misi 3 Poin Pertama Sejak Februari

Kamis, 17 April 2025 | 15:00 WIB
header img
Persib vs Bali United. (Foto: LIB)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id Bali United akan menjalani laga berat saat bertandang ke markas Persib Bandung dalam lanjutan Liga 1 musim 2024/2025. Pertandingan akan digelar pada Jumat (18/4/2025) malam di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Skuad Serdadu Tridatu datang dengan kondisi mental yang belum sepenuhnya pulih usai gagal meraih kemenangan dalam enam laga terakhir.

Pelatih kepala Bali United, Stefano "Teco" Cugurra, mengakui anak asuhnya tengah berada dalam tekanan.

“Pemain tentu kecewa dengan hasil di beberapa pertandingan terakhir. Seharusnya kami sudah bisa menang saat melawan Dewa United, Persis Solo, Persita, dan Malut United. Seharusnya tim ini bisa berada di posisi lima besar saat ini,” ungkap Coach Teco, dikutip dari laman resmi Persib, Kamis (17/4/2025).

Terakhir kali Bali United meraih kemenangan adalah pada 9 Februari lalu saat menaklukkan PSS Sleman dengan skor 2-1 di Stadion Manahan, Solo. Sejak saat itu, mereka belum lagi merasakan tiga poin.

Berikut catatan hasil enam pertandingan terakhir Bali United:

  • 17 Februari: Imbang 1-1 vs Malut United
  • 24 Februari: Kalah 1-3 vs PS Barito Putera
  • 2 Maret: Imbang 1-1 vs Persita
  • 6 Maret: Imbang 2-2 vs Persis Solo
  • 11 Maret: Kalah 0-2 vs PSBS Biak
  • 10 April: Imbang 0-0 vs Dewa United

Teco menegaskan bahwa pertandingan melawan Persib menjadi momen penting untuk bangkit. Ia berharap timnya mampu memutus tren buruk dan kembali ke jalur kemenangan.

“Mudah-mudahan kami bisa menang kali ini melawan mereka (Persib Bandung),” tegasnya.

Saat ini, Persib Bandung sedang berada di puncak klasemen sementara dengan koleksi 58 poin hasil dari 16 kemenangan, 10 hasil imbang, dan hanya 2 kali kalah. Sementara Bali United harus puas berada di posisi ke-9 dengan 41 poin, hasil dari 11 kemenangan, 8 imbang, dan 9 kekalahan.

Pada pertemuan pertama musim ini, kedua tim bermain imbang 1-1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, pada 7 Januari 2025.

Editor : Zhafran Pramoedya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut