get app
inews
Aa Text
Read Next : 3 Pemuda Desa Peundeuy Garut Tewas Usai Pesta Miras, Alkohol 70 Persen Dioplos Minuman Ringan

Keliling Bangunkan Warga Sahur Sambil Pesta Miras, Sejumlah Pemuda Dicokok

Senin, 18 April 2022 | 11:33 WIB
header img
Sejumlah pemuda yang berkeliling membangunkan warga untuk sahur sambil minum minuman keras (miras) diamankan polisi.(Foto: Asep J)

TASIKMALAYA, iNews.id - Sejumlah pemuda yang berkeliling membangunkan warga untuk sahur sambil minum minuman keras (miras) diamankan Tim Maung Galunggung Polres Tasikmalaya Kota.  

Aktivitas para pemuda yang membangunkan warga untuk makan sahur itu harus ternodai dengan mengonsumsi miras. Peristiwa tersebut terjadi di Kelurahan Nagarasari, Kecamatan Cipedes.  

Menurut Ketua Tim Maung Galunggung, Ipda Azis Kartaji, mereka kedapatan dalam pengaruh minuman keras di lokasi kejadian dan petugas menemukan gelas berisi tuak.  

"Tidak hanya itu, anggota kami juga menemukan satu liter miras jenis tuak yang masih dikemas dalam plastik, dan mereka asyik melakukan pesta miras," ujar Azis, Minggu (17/4/2022).  

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut