Pada kegiatan yang berlangsung dua hari tersebut, Daihatsu bekerja sama dengan media Pikiran Rakyat dan pemerintah provinsi Jawa Barat. Serta, melibatkan komunitas mobil Daihatsu (Sahabat Klub Daihatsu), dan juga para pelaku bisnis kreatif.
"Melalui acara ini, Daihatsu berharap masyarakat Indonesia khususnya para pelanggan Daihatsu di Jawa Barat dapat bersilaturahmi dalam suka-ria, saling mengenal, dan menjadi lebih dekat antar sesama termasuk dengan Daihatsu selaras dengan tagline kami Daihatsu Sahabatku," katanya.
Kedepan, Daihatsu selalu berusaha mengadakan acara customer gathering untuk para pelanggan pemilik mobil Daihatsu, baik untuk komunitas, maupun umum.
“Namun, untuk skala yang cukup besar seperti ini, kami mengadakannya melalui acara Kumpul Sahabat Jabar,” tandasnya.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait