BANDUNG, INEWSBANDUNGRAYA - Berkendara di musim hujan saat ini sangat diperlukan kehati-hatian. Sebab berkendara di musim penghujan sangat berbahaya.
Selain jarak pandang yang menjadi lebih pendek, kondisi jalanan yang menjadi licin juga bisa menjadi penyebab terjadinya kecelakaan.
Terlebih kata Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), cuaca ekstrem ini melanda hampir seluruh Tanah Air. Hal tersebut ditandai dengan fenomena hujan lebat serta angin kencang atau puting beliung.
Ada baiknya beberapa tips ini diingat dan diperhatikan apabila berkendara tak bisa dihindari saat hujan tiba.
- Jas Hujan
Sebaiknya Anda menggunakan jas hujan mode single. Selain lebih praktis, penggunaan jenis single ini aman ketika digunakan.
- Lampu
Pengguna sepeda motor sudah tentu menyala lampunya tidak hanya di malam hari. Bagi pengendara roda empat atau lebih sebaiknya menyalakan lampu saat hujan lebat supaya kondisi jalan terlihat jelas.
- Ban
Tekanan udara pada ban sebaiknya diperiksa dahulu sebelum berkendara. Hal ini penting supaya nyaman dalam melaju, terlebih saat kondisi hujan.
- Pelan
Kecepatan kendaraan perlu dikurangi. Hindari juga melakukan rem mendadak supaya tidak menyebabkan selip ban lantaran kondisi jalan licin.
- Jarak
Jaga jarak aman dengan pengendara lainnya. Apalagi jarak pandang memendek saat hujan melanda.
- Fokus
Waspada terhadap genangan air dan jalanan berlubang. Sebab jalan berlubang bisa tertutup air saat hujan dan itu berbahaya.
- Berteduh
Tidak ada salahnya untuk menepi sejenak ketika dirasa hujan sudah begitu lebat. Jika hujan mulai mereda, silahkan kembali melanjutkan perjalanan.
Itulah beberapa tips berkendara saat cuaca hujan melanda. Semoga selamat sampai tujuan.
Editor : Zhafran Pramoedya
Artikel Terkait