Hasilnya, Juventus pun berhasil menggandakan keunggulan pada menit ke-54. Kini Moise Kean kembali membobol gawang Lazio setelah memanfaatkan bola rebound sempurna dak gagal diantisipasi Provedel. Kini Juventus pun unggul 2-0.
Setelahnya, Lazio mencoba untuk meningkatkan pola permainannya dan sedikit lebih agresif dalam melakukan serangan. Meski begitu, Juventus mampu menunjukan pertahanan yang sangat sulit untuk ditembus.
Pada menit ke-89, Arkadiusz Milik mampu menambah keunggulan Juventus yang mampu memaksimalkan umpan yang diberikan oleh Federico Chiesa. Gol tersebut membuat Juventus kini unggul 3-0.
Lazio terus berusaha untuk bisa memperkecil ketertinggalan di waktu tersisa. Namun hingga pertandingan berakhir, tidak ada gol yang dapat tercipta. Juventus pun akhirnya mampu memastikan kemenangan 3-0 atas Lazio.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait