KUNINGAN, INEWSBANDUNGRAYA - Telaga Biru Cicerem merupakan salah satu tempat wisata alam yang berada di Kabupaten Kuningan, Jawa Barat.
Di tempat wisata ini, Anda akan disuguhkan dengan kesegaran dan kejernihan air, keindahan alam, serta ratusan ikan-ikan cantik yang ada di dalam Telaga Biru Cicerem.
Telaga Biru Cicerem cocok dijadikan tempat refreshing atau liburan Anda dan keluarga. Anda yang sedang stres dan penat karena pekerjaan, maka tempat wisata satu ini sangat tepat dijadikan tempat healing.
Dilansir dari berbagai sumber, Telaga Biru Situ Cicerem ini bisa Anda nikmati tanpa harus mengeluarkan banyak biaya. Sebab, harga tiket masuk murah ke Telaga Biru Cicerem ini terbilang murah.
Untuk harga tiket masuk ke Telaga Biru Cicerem bisa Anda nikmati dengan membayar Rp5.000 untuk motor dan Rp10.000 ketika berkunjung menggunakan mobil.
Ketika berkunjung ke Telaga Biru Cicerem, harga tiket masuknya bisa berubah setiap waktu. Untuk jam operasional tempat wisata ini buka setiap hari mulai dari 08.00 – 17.00 WIB.
Telaga Biru Cicerem sendiri berlokasi di Kaduela, Pasawahan, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat. Destinasi wisata ini berjarak kurang lebih 70 km dari pusat kota Kuningan.
Fasilitas yang tersedia di Telaga Biru Cicerem ini pun terbilang komplit. Di sini sudah tersedia
Nikmati keindahan wisata Telaga Biru Cicerem Kuningan dengan fasilitas pendukung yang tersedia. Berikut beberapa fasilitas pendukung wisata yang tersedia di Telaga Biru Kuningan.
Tempat parkir wisata, warung wisata, toilet, gazebo, wahana permainan air, spot foto instagramable, dan masih banyak yang lainnya.
Aktivitas menyenangkan di Telaga Biru Cicerem bisa Anda nikmati ketika berkunjung. Sajian keindahan wisata alam di tempat ini akan menghipnotis siapa saja yang berkunjung.
Kesegaran air telaga dengan pesona panoramanya bisa merelaksasi pikiran dan jiwa Anda yang sedang haus akan wisata. Selain itu, aktivitas berburu foto kece menjadi hal wajib ketika berkunjung ke Telaga Biru Cicerem.
Banyak sekali spot foto instagramable yang bisa Anda manfaatkan untuk mengabadikan momen berlibur. Percantik feed Instagram Anda dengan foto-foto anti mainstream di Telaga Biru Cicerem.
Anda juga bisa memberi makan ikan-ikan hias yang ada di Telaga Biru Cicerem. Keindahan danau biru dan panorama alam yang disuguhkan Telaga Biru Cicerem, akan membuat Anda seperti ada di dunia fantasi.
Editor : Rizal Fadillah
telaga biru cicerem tempat wisata Destinasi wisata wisata alam Wisata Kuningan tempat wisata di kuningan dunia fantasi rekomendasi tempat wisata rekomendasi wisata kuningan keindahan alam danau biru Panorama Alam liburan di kuningan Kabupaten Kuningan jawa barat wisata Jawa Barat tempat wisata alam
Artikel Terkait