Tol Cisumdawu Jadi 'Juru Selamat' BIJB Kertajati

Rizal Fadillah
Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati. (Foto: SINDOnews)

BANDUNG, INEWSBANDUNGRAYA.ID - Saat ini, aktivitas penerbangan di Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati, Majalengka, Jawa Barat masih dalam kondisi sepi.

Padahal sebelumnya, BIJB Kertajati sempat melayani penerbangan umrah dua kali pada November 2022 lalu. Namun, kondisi itu pun hanya berlangsung selaman sepekan saja.

Kini, BIJB Kertajati pun sangat bergantung pada kehadiran Tol Cisumdawu. Kehadiran tol baru tersebut dipercaya akan menjadi 'juru selamat' bagi bandara yang katanya menjadi kebanggaan warga Jawa Barat.

VP Corporate Secretary and General Administration BIJB Kertajati, Dian Nurrahman mengatakan, pihaknya mengaku sangat optimis bandara akan kembali ramai seiring dengan selesainya Tol Cisumdawu yang ditargetkan selesa pada Februari 2023 mendatang.

Menurutnya, beroperasinya Tol Cisumdawu memiliki pengaruh besar terhadap BIJB Kertajati. Ketika Tol Cisumdawu beroperasi, dipastikan akan ada penerbangan, baik domestik maupun internasional.

Editor : Rizal Fadillah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4 5

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network