BANDUNG, INEWSBANDUNGRAYA.ID - Anggota DPRD Jawa Barat Kusnadi meminta Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten/Kota menangani kasus Campak.
Berdasarkan Data Dinkes Provinsi Jawa Barat 23 Kota/kabupaten di Jabar melaporkan kasus campak. Bahkan 2 daerah sudahnya dinyatakan KLB yakni, Kabupaten Bandung Barat dan Kabupaten Bogor.
"Saya berharap Dinas Kesehatan di Kabupaten Bogor dan KBB segera menanganinya apalagi dianggap Kejadian Luar Biasa (KLB)," kata Kusnadi, Rabu (1/2/2023).
Anggota DPRD Jabar Dapil Kabupaten Bogor ini mengungkapkan bahwa Campak adalah penyakit menular, bila tidak segera ditangani berpotensi membahayakan nyawa anak-anak hingga balita.
"Hati-hati saja, Karena itu menular dinas kesehatan harus segera menangani apalagi sudah KLB," ucap Kusnadi.
Editor : Abdul Basir
Artikel Terkait