Benturan di Kepala, Bocah yang Terjatuh dari Lantai 2 Masjid Al Jabbar Tak Sadarkan Diri

Agus Warsudi
Seorang bocah terjatuh dadi lantai 2 Masjid Al Jabbar. (Foto: bandung.go.id)

BANDUNG, INEWSBANDUNGRAYA.ID - Seorang bocah terjatuh dari lantai 2 Masjid Al Jabbar, Kota Bandung, Sabtu (4/2/2023). Balita berusia 4 tahun bernama Kafka ini mengalami benturan di kepala.

Kapolsek Gedebage Kompol Kurnia mengatakan, bocah tersebut langsung tak sadarkan diri setelah jatuh dari lantai 2 Masjid Al Jabbar. Sebab ketinggiannya mencapai 6 meter.

"Saat ini korban sedang dilakukan perawatan intensif di RSUD ujung Berung," kata Kompol Kurnia.

Kurnia menjelaskan, peristiwa nahas tersebut terjadi sekitar pukul 19.45 WIB. Sebelum terjatuh, bocah itu tengah bermain di lantai dua.

Tiba-tiba, korban Kafka terperosok melalui celah pembatas antara lantai dengan pagar pembatas. Tubuh bocah itu pun meluncur terempas ke lantai 1.

"Korban bermain di lantai atas. Tiba-tiba terperosok di celah antara lantai dengan pagar pembatas. Akibatnya korban terjatuh," beber Kurnia.

Atas kejadian tersebut, pihaknya mengimbau masyarakat untuk lebih menjaga anak-anak ketika berkunjung ke Masjid Al Jabbar. 

Diketahui, Masjid Al Jabbar adalah masjid kebanggaan yang baru diresmikan Gubernur Jabar Ridwan Kamil pada Jumat 30 Desember 2022 lalu. Masjid dengan aristektur indah yang dirancang Ridwan Kamil itu pun menjadi pusat perhatian masyarakat.

Editor : Zhafran Pramoedya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network