BANDUNG, INEWSBANDUNGRAYA.ID - Dalam sepekan terakhir, wilayah Jawa Barat telah diguncang 10 kali gempa bumi dalam rentang waktu 3-9 Februari 2023.
Menurut catatan Badan Meteorologi Klimoatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Geofisika Bandung, gempa bumi tersebut 6 kejadian berpusat di laut, sedangkan 4 kejadian lainnya di darat.
Kepala BMKG Bandung, Teguh Rahayu mengatakan, kedalaman gempa bumi yang terjadi bervariasi pada rentang 7 hingga 149 km.
"Magnitudo gempa bumi selama periode waktu tersebut bervariasi mulai dari M 1,8 hingga M 3,7," kata dia, Minggu (12/2/2023).
Magnitudo gempa bumi yang terbesar terjadi pada tanggal 04 Februari 2023 pukul 05.21 waktu setempat.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait