Persis dan Muhammadiyah Sama Awal Ramadhan, tapi Beda saat Lebaran

Rizal Fadillah
Persatuan Islam (Persis). (Foto: Net)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Pimpinan Pusat Persatuan Islam (PP Persis) telah menetapkan awal Ramadhan 1444 H pada Kamis, 23 Maret 2023.

Hal itu berdasarkan surat edaran jam’iyyah untuk penentuan awal Ramadhan 1444 H bernomor 0256/JJ-C.3/PP/2023 yang ditandatangani langsung Ketua Umum Persis, Jeje Zaenudin dan Sekretaris Umum Persis, Haris Muslim.

Penetapan awal Ramadhan itu merujuk pada Almanak Persis 1444 H, yang merupakan hasil perhitungan Dewan Hisab dan Rukyah PP Persis berdasarkan metodologi hisab imkan ru’yah kriteria astronomi.

Dan keputusan ini juga sesuai dengan keputusan sidang Dewan Hisbah dan Dewan Hisab Rukyat yang telah diselenggarakan pada Jumat (10/02/2021) atau 27 Jumada al’Akhirah 1442.

Bukan hanya awal Ramadhan 1444 H, dalam surat edaran tersebut juga ditetapkan bahwa 1 Syawal 1444 H atau Hari Raya Idul Fitri jatuh pada Sabtu, 22 April 2023.

Editor : Rizal Fadillah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network