Disperindag Jabar Pastikan Stok dan Harga Sembako Stabil Jelang Ramadhan 2023

Rizal Fadillah
Stok dan Harga Sembako di Jabar Stabil Jelang Ramadhan 2023. (Foto: Ilutsrasi/MPI)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Menjelang bulan Ramadhan 2023, komoditas di tingkat pasar tradisional dan ritel di Jawa Barat masih terjaga baik dari ketersediaan stok maupun harga yang masih terkendali stabil. 

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Jawa Barat (Disperindag Jabar), Noneng Komara Nengsih mengaku, pihaknya rutin turun ke lapangan guna memantau harga sembako terkini. 

"Kami rutin turun ke pasar untuk memantau kondisi stok dan harga sembako. Sementara laporan dari lapangan masih terkendali," ucap Noneng dalam keterangannya, Jumat (3/3/2023).

Tak hanya itu, Disperindag Jabar rutin mengadakan kegiatan operasi pasar untuk pengendalian harga, terutama jika terpantau ada kelangkaan dan kenaikan harga. 

Sementara itu, Pemimpin Wilayah Perum Bulog Jabar, Faisal mengatakan, stok beras di gudang Bulog Jabar masih aman hingga lima bulan ke depan. Stok saat ini mencapai 120.000 ton. 

Editor : Rizal Fadillah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network