Konsen Lindungi Pendaki, Arei Banyak Dirikan Shelter Emergency di Indonesia

Aqeela Zea
Shelter Emergency yang didirkan Arei. Foto: Istimewa

“Brand ini mempunyai cita-cita yang tinggi, membuat para pendaki tidak hanya nyaman memakai produknya, tetapi bisa menikmati Shelter Emergency yang kami rencanakan juga dibangun di banyak gunung di Indonesia. Sebab kegiatan pendakian gunung bagi para pecinta alam seperti candu yang selalu membuat rindu. Banyak hal yang positif, seperti membuat tubuh kita sehat, melatih mental kita untuk berpikir jernih, dan mengajarkan survive dalam keadaan apapun," jelas Billy.

Billy menuturkan, Arei tidak hanya ingin dikenal sebagai produsen lokal peralatan pendakian gunung. Tetapi ingin memberikan sumbangsih kepada bangsa melalui eksistensi, khususnya dalam membangun banyak shelter emergency di berbagai gunung di Tanah Air.

Dengan demikian, adanya posko kesehatan tersebut, membuat persepsi orang terhadap para pendaki gunung tidak dilabeli dengan hal negatif, seperti kegiatan yang membahayakan jiwa

"Demikian juga jika kabar ini tersebar luas di telinga para pendaki asing, bahwa banyak shelter emergency yang terjamin yang ada di berbagai trayek pendakian gunung di Indonesia. Pastinya membuat mereka berdatangan karena safety keamanan dan kesehatan yang kita terapkan. Dengan demikian potensi untuk mengembangkan pariwisata pendakian gunung di Indonesia pun bisa menjadi lahan baru untuk industri pariwisata kita," ujarnya.

Gagasan shelter emergency yang diwujudkan Arei Outdoor Gear, yang secara bisnis produknya sudah tersebar luas di berbagai kota, baik di Jawa, Sumatera, Bali, Kalimantan, dan kota lainnya, turut dirasakan dan juga mendapatkan apresiasi dari para pendaki. Apalagi shelter emergency merupakan suatu hal yang membantu para pendaki saat mengalami kecelakaan ataupun risiko pendakian yang terjadi.

Editor : Zhafran Pramoedya

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network