Di menit ke-25, giliran Lionel Messi yang mencoba menjebol gawang Bayern. Mendapat umpan dari Nuno Mendes, Messi melanjutkannya dengan tembakan keras dari kaki kiri. Namun, bola diblok oleh pemain Bayern.
PSG nyaris saja mencetak gol di menit ke-37 lewat tendangan keras Vitinha yang gagal dibendung oleh Yan Sommer. Namun, Matthijs de Ligt masih bisa menyelamatkan gawang Bayern dengan aksi sigapnya memblok bola yang datang. Hingga akhir laga babak pertama, skor 0-0 pun masih terjaga.
Duel berjalan lebih sengit di babak kedua. Bayern bahkan langsung bisa membobol gawang PSG pada menit ke-51.
Ialah Eric Choupo-Moting yang menyarangkan bola ke gawang PSG. Namun, gol itu dianulir wasit lantaran Thomas Muller sudah terjebak offside lebih dahulu.
Pada menit ke-61, Bayern akhirnya memecah kebuntuan. Gol Eric Choupo-Moting berhasil menjebol gawang PSG usai memanfaatkan umpan ciamik dari Leon Goretzka. Skor berubah menjadi 1-0.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait