BANDUNG, iNewsBandungraya.id - Kepala Staf Kodam III/Siliwangi Brigjen TNI Agus Saepul membuka Pagelaran Seni Budaya Siliwangi di Makodam III/Siliwangi Jalan Aceh No. 69 Kota Bandung Jawa Barat, Selasa (21/03/2023).
Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Kunto Arief Wibowo dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Kasdam III/Slw menyambut baik dan memberikan apresiasi yang tinggi atas dilaksanakannya kegiatan Pagelaran Seni Budaya Siliwangi.
Pagelaran Seni Budaya Siliwangi merupakan salah satu komitmen Kodam III/Siliwangi dalam rangka “Ngamumule” dan “Ngarawat” seni budaya tradisional urang Sunda, khususnya warga masyarakat Jawa Barat dan Banten.
Pagelaran Seni Budaya Siliwangi hari ini tidak hanya sekedar sebagai kegiatan pentas seni yang memberikan hiburan, lebih dari itu kegiatan ini diharapkan menjadi momentum terbaik sebagai media edukasi dan alat untuk menanamkan nilai-nilai kejuangan dan persatuan bangsa, serta menyatukan rakyat dengan TNI, Khususnya Kodam III/Siliwangi dengan rakyat Jawa Barat dan Banten sebagaimana terkandung dalam tema kegiatan, yaitu “Dengan Seni Budaya, Rakyat dan TNI Bersatu.”
“Seni Budaya sebagai hasil kreasi daya cipta, rasa dan karsa manusia, sesungguhnya penuh dengan nilai-nilai luhur yang tidak hanya mencerminkan nilai estetika, tetapi juga terkandung nilai-nilai etika, moralitas dan spiritualitas serta jati diri pribadi maupun komunitas tertentu, dalam hal ini masyarakat Sunda yang hidup di wilayah Jawa Barat dan Banten yang sangat kaya dengan tradisi dan seni budaya,” tegas Pangdam.
Editor : Abdul Basir
Artikel Terkait