Yana Mulayana pun berharap, Piala Dunia U-20 tetap berlangsung di Indonesia.
"Ya iya lah. Ini (jadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023) kan kebanggan) buat Indonesia bukan hanya Kota Bandung," ungkapnya.
Yana Mulyana menyebut, perbaikan dan renovasi dua stadion di Kota Bandung dibiayai oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR). Jadi, tidak menggunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kota Bandung.
"Dari kita (APBD Kota Bandung) tidak ada," ujarnya.
Yana Mulyana pun kembali memastikan, jika ditunjuk oleh PSSI dan pemerintah, Kota Bandung siap menjadi tuan rumah drawing Piala Dunia U-20 2023.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait