Oleh karena itu, Yana Mulyana menitipkan kepada Budi Sartono untuk mempertahankan prestasi Kapolres sebelumnya dalam kolaborasi membangun Kota Bandung. Khusunya dalam bidang keamanan dan ketertiban masyarakat.
Di luar itu, dirinya juga mengucapakan terima kasihnya kepada Kombes Pol Aswin Sipayung yang telah bekerja sama menjaga kamtibmas serta turut mengentaskan pandemi Covid-19 di Kota Bandung.
Sementara itu, Kombes Pol Budi Sartono mengungkapkan, menjadi Kapolrestabes Bandung adalah sebuah kehormatan. Untuk itu, dia bertekad untuk melanjutkan prestasi Kapolrestabes Bandung sebelumnya dalam menjaga keamanan dan ketertiban Kota Bandung.
"Bagi saya, ini adalah kehormatan. Saya akan melanjutkan apa yang dicapai Pak Aswin. Terlebih kami merupakan orang yang pernah tinggal di Bandung, dan warga Bandung," tuturnya.
Salah satu komitmennya yaitu tidak akan ada tempat bagi geng motor dan para pelaku kriminal di Kota Bandung. Budi akan menindak tegas siapapun yang mengganggu keamanan dan ketertiban Kota Bandung.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait