Masih Buron, Polisi Buru Satu Lagi Pelaku Penculik Keysha Aurelia di Bandung

Rizal Fadillah
Polisi Buru Satu Lagi Pelaku Penculik Keysha Aurelia di Bandung. (Foto: Instagram)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Satreskrim Polrestabes Bandung masih terus memburu satu pelaku yang turut membantu Rizky Gustaman Firdaus (33), menculik Keysha Aurelia Arsina (19) di Kawaluyaan, Kota Bandung.

Kasatreskrim Polrestabes Bandung, AKBP Agah Sonjaya mengungkapkan, saat penculikan terjadi, Rizky dibantu oleh rekannya berinisial R, yang bertugas sebagai joki. Hingga saat ini, R masih buron yang menjadi target operasi polisi.

"Rekan tersangka yang membonceng (pada saat aksi penculikan terjadi) masih dilakukan pencarian," kata AKBP Agah Sonjaya, saat dihubungi, Kamis (18/5/2023). 

Sementara itu, berdasarkan hasil pemeriksaan dan tes urine, pelaku Rizky dinyatakan positif menggunakan narkoba.

"Hasil tes urinnya positif, positif amfetamin, sabu," ucapnya.

Saat ini, Rizky masih ditahan di Mapolrestabes Bandung untuk menjalani pemeriksaan oleh penyidik. AKBP Agah menyebut, saat ini pihaknya masih mendalami keterangan tersangka yang nekat menculik mantan pacarnya.

"Yang bersangkutan masih kami lakukan penahanan, masih kita proses lebih mendalam," ujarnya.

Untuk diketahui, penculikan Keysha Aurelia Arsina ini sempat terekam kamera CCTV hingga videonya viral di media sosial.

Peristiwa itu terjadi di Jalan Kawaluyaan Indah IV, Kota Bandung, Minggu 7 Mei 2023 malam. Rekaman video CCTV saat korban diculik, baru tersebar dimedia sosial pada Senin 8 Mei 2023 sore. 

Dalam video tersebut, terlihat dua orang pria datang ke rumah teman korban di Jalan Kawaluyaan, menggunakan sepeda motor. 

Pelaku kemudian memaksa korban untuk ikut naik sepeda motor yang digunakan temannya. Setelah berhasil dipaksa, pelaku pun membawa korban pergi. Dalam rekaman video CCTV tersebut sempat terdengar teriakan korban minta tolong.

Editor : Rizal Fadillah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network