"Untuk kasus seperti ini, di tempat umum, paling lama harusnya sudah terungkap dalam 6 bulan. Ini sudah 1 tahun lebih 3 bulan, ini aneh menurut saya," ujarnya.
Menurut dia, sudah ada 30 saksi dan rekaman CCTV yang cukup jelas di sekitar lokasi kejadian diperika. Akan tetapi belum ada yang ditetapkan sebagai tersangka.
"Kejanggalan lainnya, penyidik meminta ibu almarhum untuk menggali informasi terkait terduga pelaku, ini sudah tidak masuk akal. Jika kasus ini tidak terungkap, maka kemungkinan besar akan ada korban-korban baru yang pelakunya tidak ditemukan," jelasnya.
Sementara itu, Kapolsek Lengkong, AKP Imam Zarkasih menyatakan, penyelidikan kasus pembunuhan dengan korban Bintang Rizki Ramadhan masih terus berjalan.
Saat ini, sudah ada 36 saksi yang dimintai keterangan dari pihak teman-teman korban dan warga di sekitar lokasi kejadian.
Editor : Zhafran Pramoedya
Artikel Terkait