Pagelaran Tari hingga Fashion Show Batik Kina Bakal Warnai CFD Dago Besok

Aqeela Zea
Car Free Day (CFD) Dago Bandung akan diwarnai sejumlah pertunjukan dari Disbudpar Kabupaten Bandung. Foto: Istimewa

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Bandung akan terlibat dalam Car Free Day (CFD) Dago Bandung. CFD Dago ini merupakan perdana setelah terhenti semenjak merebaknya kasus Covid-19 di Indonesia.

Dalam CFD Dago, Minggu, 4 Juni 2023, Disbudpar Kabupaten Bandung akan mengisi pertunjukan seperti pagelaran tari tradisional, band akustik dan fashion show batik kina khas Kabupaten Bandung.

Pertunjukan bertajuk Bedaskeun Event Kabupaten Bandung itu dimulai pukul enam pagi hingga selesai. Lokasinya nanti ada di pelataran Hotel Geulis Bandung di Jalan Dago.

Selain itu, pengunjung juga bisa berfoto bersama Mojang Jajaka Kabupaten Bandung. Sedangkan bagi yang menyukai olahraga bersama, hadir senam Zumba yang bisa diikuti oleh para pengunjung CFD Dago.

Disbudpar Kabupaten Bandung nantinya menyediakan berbagai hadiah menarik yang akan dibagikan langsung kepada pengunjung selama acara berlangsung.

Sebelumnya diberitakan, CFD Dago Kota Bandung kembali digelar. Kawasan bebas kendaraan tersebut mulai dilaksanakan di Jalan Ir H. Djuanda, dari Simpang Dayang Sumbi sampai Simpang Cikapayang pada Minggu 4 Juni 2023 pukul 06.00-10.00 WIB.

"Sudah disekapakati pelaksanaan CFD setiap bulannya pada minggu kesatu dan minggu ketiga. Jadi sebulan itu 2 kali," kata Kepala Bidang Pengendalian dan Operasional, Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bandung, Asep Kuswara.

Adapun tata tertib CFD di antaranya masyarakat tidak diperbolehkan beraktivitas perdagangan promosi, di daerah Ruang Milik Jalan (Rumija). Dilarang membawa hewan peliharaan semua jenis hewan tanpa terkecuali. 

Selain itu, kendaraan bermotor, becak dan delman tidak diperbolehkan memasuki kawasan CFD, terkecuali aktivitas emergency. 

"Kita prioritaskan seandainya ada emergency. Seperti ambulance karena ada rumah sakit di kawasan CFD," ujar Asep.

Editor : Zhafran Pramoedya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network