Sasar Titik Rawan, Relawan Ganjar Jabar Dibekali Pelatihan

Aqeela Zea
Pelatihan TOT para ketua atau pimpinan relawan Jokowi dan Ganjar yang tergabung dalam Urun Rembug Relawan. Foto: Istimewa

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Pemenangan untuk Calon Presiden (Capres) usungan PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo terus digenjot di Jawa Barat (Jabar). Para relawan Ganjar di Jabar dibekali ilmu dan strategi sebelum terjun ke masyarakat.

Pelatihan Training of Trainer (TOT) itu diberikan kepada para ketua atau pimpinan relawan Jokowi dan Ganjar yang tergabung dalam Urun Rembug Relawan. Adapun pelatihan itu diikuti 67 ketua relawan Jabar di Roemah Bersama Alumni, Sabtu (3/6/2023).

"Untuk memenangkan Ganjar Pranowo di Jawa Barat saat Pilpres nanti, salah satunya dengan menggelar pelatihan TOT untuk para ketua relawan pemenangan yang akan diterjunkan ke berbagai titik rawan suara bagi Ganjar Pranowo di Jabar," kata Ketua penyelenggara pelatihan, Budi Hermansyah.

Budi menjelaskan, pelatihan TOT bagi para ketua relawan dari berbagai unsur tersebut dilangsungkan dalam satu hari. Pemateri TOT berasal dari Alumni ITB, ketua GPM Jabar, ketua Pemuda Demokrat Jabar, dan VIC tim Ganjar Pranowo di Jabar.

Menurut Budi, materi pelatihan TOT yang disiapkan sebagai sasaran para ketua relawan adalah pelatihan relawan milenial, relawan ormas kepemudaan, relawan buruh dan relawan komunikasi publik (kerumunan).

Editor : Zhafran Pramoedya

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network