Pasar Induk Caringin Bandung Kebakaran Lagi, Asap Hitam Membumbung Tinggi

Rizal Fadillah
Pasar Induk Caringin Bandung Kekabaran. (Foto: tangkapan layar)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Peristiwa kebakaran kembali terjadi di Pasar Induk Caringin Bandung, Jalan Soekarno-Hatta, pada Rabu (7/6/2023).

Berdasarkan informasi yang dihimpun, kebakaran di Pasar Indung Caringin ini terjadi pada pukul 13.43 WIB.

Kebakaran ini terjadi di deretan ruko non sayuran yang berada di Pasar Induk Caringin Bandung.

Dalam video yang beredar di media sosial, tampak kobaran api di atas salah satu ruko. Selain api, asap hitam membumbung tinggi juga terlihat.

Peristiwa kebakaran ini pun mengejutkan warga pasar dan konsumen yang berada di area pasar.

Saat ini, petugas dari Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) Kota Bandung sedang melakukan proses pemadaman api.

Hingga berita ini ini diterbitkan, masih belum diketahui penyabab kebakaran di Pasar Induk Caringin tersebut.

Editor : Rizal Fadillah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network