Luis Milla Puji Attitude Dua Rekrutan Anyar Persib: Teknik juga Bagus

Aqeela Zea
Pelatih Persib, Luis Milla tersanjung dengan attitude dan teknik tiga rekrutan anyarnya. Foto: Istimewa

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Tiga pemain anyar Persib Bandung yaitu I Putu Gede, Ryan Kurnia, dan Edo Febriansah mendapat sanjungan dari sang pelatih, Luis Milla. Mereka dinilai memiliki kemauan keras untuk terus berkembang ke arah lebih baik.

Dua rekrutan anyar yakni Ryan Kurnia dan Putu Gede tampil dalam latih tanding kontra Persib U-21 pada Jumat, 9 Juni 2023. Sedangkan Edo belum bisa ikut terlibat dalam latih tanding tersebut.

Penyebab ketidakhadiran Edo tak lain lantaran harus membela Timnas Indonesia bersama Rachmat Irianto, Ricky Kambuaya dan Marc Klok.

Kendati demikian, mereka yang notabene pemain anyar langsung membuktikan kemampuannya. Bahkan pelatih asal Spanyol tersebut menaruh harapan besar pada ketiganya.

"Sama dengan pemain lainnya, (Ryan) Kurnia ataupun Putu (Gede) attitude-nya bagus. Teknik juga bagus. Kami punya harapan mereka bisa lebih baik lagi,” kata Milla, Sabtu (10/6/2023).

Menurut Milla, para penggawa yang dipersiapkan menghadapi Liga 1 2023/2024 merupakan yang memiliki karakter sesuai harapannya.

Milla berharap, para pemain, termasuk yang baru bergabung, bisa langsung cocok dengan konsep maupun skema permainan Pangeran Biru musim ini.

Terakhir, Milla juga memuji adaptasi dari ketiganya.

"Mereka (pemain baru) kami bawa ke sini lantaran punya style yang cocok dengan saya, cocok dengan Persib. Terus setiap kali ada pemain baru pasti butuh adaptasi, namun saya lihat mereka punya adaptasinya lebih cepat,” tandasnya.

Editor : Zhafran Pramoedya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network