Cabor Gulat Tampil Gemilang, Kontingen Popda KBB Tembus Peringkat Dua

Adi Haryanto
Kontingen KBB yang tampil pada ajang Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) XIII Jawa Barat dari tanggal 1-10 Juli 2023 di Kota Bandung, saat dilepas Bupati Bandung Barat Hengki Kurniawan. Foto/Istimewa

BANDUNG,INEWSBANDUNGRAYA.ID - Kontingen Kabupaten Bandung Barat (KBB) berhasil menembus peringkat dua sementara pada ajang Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) XIII Jawa Barat yang digelar di Kota Bandung, dari tanggal 1-10 Juli 2023. Capaian itu setidaknya berhasil dicapai para atlet KBB hingga Kamis (6/7/2023) kemarin.

"Hingga kemarin, kontingen Popda asal KBB berhasil menduduki posisi kedua dengan koleksi 15 medali emas, 4 perak dan 15 perunggu," sebut Wakil Ketua Kontingen Dispora, KBB, Erwin Muliawan, Jumat (7/7/2023).

Erwin mengatakan dari capaian medali tersebut, cabang olahraga Gulat tampil mendominasi dengan menyumbangkan medali emas sebanyak 10 emas. Kemudian diikuti cabor Taekwondo satu emas, cabor Angkat Besi satu emas, cabor Senam satu emas, dan cabor Karate dua emas.

Hal itu bisa diraih berkat kerja keras semua atlet, pelatih, dan offisial yang sebelumnya telah mempersiapkan diri dengan berlatih keras. Walaupun dari segi anggaran hanya memaksimalkan yang ada. Seperti memfasilitasi para atlet, offisial, hingga pelatihnya mulai dari penginapan, makan, dan transportasinya.

"Eksistensi KBB pada ajang Popda Jabar selalu berada di poisis lima besar. Tahun ini banyak atlet baru yang bermunculan dan itu di luar prediksi," tuturnya.

Menurutnya, meskipun anggaran untuk para atlet dinilai masih minim, tapi bicara soal prestasi atlet asal KBB tidak perlu diragukan lagi. Di antaranya ada beberapa atlet yang masih berumur 15 tahun, yakni atlet angkat besi yang sudah mampu membela Indonesia di ajang Sea Games.

Erwin berharap ke depannya Pemda KBB bisa memberikan fasilitas penunjang untuk para atlet, agar mereka bisa menyumbang banyak prestasi. Salah satu caranya bisa mendapatkan sponsor untuk para atlet. "Dispora KBB sangat terbuka, makanya kami berharap kedepannya atlet dari berbagai cabor ini bisa menggaet sponsor dan bekerja sama dengan mereka," pungkasnya.

Pada ajang Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) XIII Jawa Barat tahun ini, kontingen KBB total mengirimkan sebanyak 313 atlet, offisial, dan pelatih dari 22 cabang olahraga (Cabor) yang diikuti. Diharapkan mereka bisa mempertahankan prestasi yang sudah diraih tahun lalu dan meningkatkannya lagi. (*)

Editor : Rizki Maulana

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network