Kiprah Perempuan Indonesia di Mata Ledia Hanifa

Aqeela Zea
Anggota DPR RI dari Fraksi PKS, Ledia Hanifa Amaliah bicara soal kiprah perempuan Indonesia. Foto: PKS

BANDUNGiNewsBansungRaya.id - Perempuan Indonesia dinilai kiprahnya sudah melanglangbuana ke berbagai bidang. Hanya saja kualitas pendidikan yang baik belum bisa menyentuh banyak kaum perempuan.

Anggota Komisi X DPR RI, Ledia Hanifa Amaliah mengatakan, kiprah perempuan Indonesia tersebar di berbagai sektor, mulai dari sosial, politik, ekonomi hingga pemerintahan. Namun kesempatan yang terbuka tersebut harus didahului dengan peningkatan kualitas SDM.

"Ketika kemudian mereka bekerja keras di dalam bidangnya masing-masing harus bersaing, maka mereka memiliki kompetensi yang memadai dan itu harus kita maksimalkan," kata Ledia saat dikonfirmasi, Selasa (25/7/2023).

Menurut Ledia, kompetensi perempuan tersebut bisa dimaksimalkan melalui pendidikan, keterampilan, kursus hingga pemagangan. Termasuk perempuan yang kini maju sebagai bakal calon anggota legislatif (bacaleg).

"Memang harus disiapkan partai politiknya, termasuk yang bersangkutan sendiri harus menyiapkan dirinya sendiri," ujarnya.

Editor : Zhafran Pramoedya

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network