Mengenal Spesifikasi Gahar Samsung Galaxy Z Flip5 dan Galaxy Z Fold5

Aqeela Zea
Samsung Galaxy Z Flip5 dan Galaxy Z Fold5. Foto: Samsung

Demi memberi pengguna pengalaman gaming yang immersive di smartphone Galaxy dengan layar terbesar, Snapdragon® 8 Gen 2 Mobile Platform for Galaxy hadir untuk meningkatkan grafik dan menggunakan AI untuk memberikan pengalaman gaming yang dinamis dan fungsionalitas multi-game.

Galaxy Z Fold5 bisa dengan mudah mengakomodasi sesi bermain game secara maraton dengan sistem pendingin terbarukan yang mampu membuang panas dengan lebih cerdas untuk lag yang minim tanpa ada penurunan performa.

Kabar baiknya, Galaxy Z Flip5 dan Galaxy Z Fold5 akan tersedia secara pre-order di wilayah tertentu mulai 26 Juli 2023, dan bisa didapat secara langsung mulai 11 Agustus 2023.

Galaxy Z Flip5 memungkinkan pengguna untuk mengekspresikan diri dengan warna-warna seperti Mint, Graphite, Cream, dan Lavender, lengkap dengan beragam varian aksesori yang meliputi Clear Gadget Case, Flap Eco-Leather Case, Flipsuit Case, dan Silicone Case with Ring yang mudah dibawa untuk menciptakan tampilan perangkat yang lebih terpersonalisasi.

Galaxy Z Fold5 tersedia dalam pilihan warna Icy Blue, Phantom Black, dan Cream, lengkap dengan varian case yang praktis dan sesuai gaya, seperti Slim S Pen Case, Clear Gadget Case, Eco-Leather Case, dan Standing Case with Strap.

Editor : Zhafran Pramoedya

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4 5 6 7 8

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network