BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Setelah menyapa Yogyakarta, Surabaya dan Makassar, audisi X Factor Indonesia 2023 season 4 akhirnya sampai di Kota Bandung.
Ajang pencarian bakat dengan faktor x ini akan berlangsung selama dua hari pada Sabtu-Minggu (9-10/9/2023) di Sasana Budaya Ganesha (Sabuga) ITB, Kota Bandung.
"Audisi X Factor Indonesia di Kota Bandung ini adalah audisi kota keempat yang pertama itu ada Yogya, Surabaya, terus ada spesial city itu Makassar terus kita ke Bandung," ucap Produser X Factor Indonesia, Hardian Eka Putra.
Hardian mengatakan, peserta yang mengikuti audisi di Kota Bandung tampak antusias. Hal itu terlihat dari mengularnya peserta audisi yang akan membuktikan kemampuan tarik suaranya di depan para dewan juri.
"Untuk Bandung antusiasnya banyak banget yang ikut, rame banget terus kece-kece juga kalau diliat dari antrean tadi terus berkarakter juga sih. Kostum-kostumnya juga lucu-lucu," ungkapnya.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait