BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Pj Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin menitipkan pesan khusus kepada Bambang Tirtoyuliono dan Arsan Latif sebagai Pj Kepala Daerah di Bandung Raya.
Pesan khusus itu disampaikan Bey Machmudin saat melantik Bambang Tirtoyuliono sebagai Pj Wali Kota Bandung dan Arsan Latif sebagai Pj Bupati Bandung Barat di Gedung Sate, Kota Bandung, Rabu (20/9/2023).
Adapun pesan khusus yang dimaksud Bey Machmudin adalah terkait penanganan darurat sampah yang harus segera diselesaikan. Bey meminta, Bambang Tirtoyuliono dan Arsan Latif untuk menangani masalah ini dengan serius.
"Khusus Kota Bandung dan Kabupaten Bandung Barat mohon diperhatikan masalah sampah karena kita saat ini sedang darurat sampah," ucap Bey dalam sambutannya.
Hal ini pun senada dengan yang pernah disampaikan eks Plh Wali Kota Bandung, Ema Sumarna. Ia menyebut, PR yang harus segera diselesaikan oleh Pj Wali Kota Bandung adalah sampah.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait