Berselang 12 menit kemudian, Al Ahli yang diperkuat Roberto Firmino cs memperkecil ketertinggalan. Adalah Franck Kessie yang mencetak gol usai menerima umpan terobosan Mohamed Al-Majhad. Kedudukan berubah 1-2, Al Ahli masih tertinggal.
Alih-alih menyamakan kedudukan, Al Ahli justru harus kebobolan lagi. Al Nassr kali ini memperlebar keunggulan via gol kedua Talisca jelang turun minum. Skor 3-1 untuk keunggulan Al Nassr bertahan hingga babak pertama berakhir.
Begitu babak kedua dimulai, Al Ahli tampil menekan. Hasilnya, mereka mendapat hadiah penalti di menit ke-50. Riyad Mahrez yang maju sebagai eksekutor penalti sukses menjalankan tugasnya. Skor berubah 2-3, Al Ahli masih tertinggal dari Al Nassr.
Tak lama setelah itu, Al Nassr langsung membayar kontan vial brace yang dicetak Cristiano Ronaldo pada menit ke-52. Pemain 38 tahun itu menendang bola mendatar lewat kaki kiri yang membobol gawang Mendy. Skor 4-2 untuk keunggulan tuan rumah.
Al Ahli langsung memperkecil ketertinggalannya tiga menit sebelum waktu normal berakhir. Ialah Firas Al Birakan mencetak gol usai menerima assist Mahrez. Skor 3-4, Al Ahli masih tertinggal.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait