Motor Tiruan Ducati Asli China Ini Dijual Hanya Rp42 Juta, Minat?

Muhamad Fadli Ramadan
Ducasu DK400. (Foto: Ist)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - China merupakan negara yang ahli dalam urusan kloning produk, termasuk sepeda motor dengan nama lucu dibuat mirip aslinya.

Belum lama ini, salah satu perusahan otomotif asal China membuat kloningan motor asal Italia, Ducati. Mereka membuat motor dengan merek Ducasu dengan tampilan desain dan logo yang mirip Ducati.

Saking miripnya, logo Ducasu dibuat dengan lambang segitiga terbalik atau pick gitar berwarna merah yang dipadu tulisan warna putih.

Melansir Rideapart, motor kloningan Ducati itu memiliki nama Ducasu DK400 yang dibekali mesin dua silinder parallel twin berkapasitas 385 cc. Mesin itu dapat menghasilkan tenaga 25 hp, yang disalurkan melalui transmisi 6-percepatan.

Uniknya, Ducasu DK400 juga menggunakan konsep satu swingarm pada sisi kiri, yang sama seperti pada Ducati SuperSport. Bedanya, motor buatan China mengusung mesin yang lebih kecil, meski bodinya terlihat seperti menggendong mesin besar.

Editor : Rizal Fadillah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network