BANDUNG, iNewBandungRaya.id - Kawasan Jalan Asia Afrika dan Ir H Djuanda atau Dago bakal ditutup pada malam tahun baru. Penutupan sementara itu dilakukan untuk memberikan kesempatan bagi masyarakat merayakan pergantian tahun tersebut.
Kapolrestabes Bandung, Kombes Budi Sartono mengatakan, selama penutupan, kendaraan dilarang melintas di ruas jalan tersebut. Sebab, ruas Jalan Asia Afrika dan Dago kerap dijadikan tempat berkumpul masyarakat saat momen pergantian tahun.
"Untuk penutupan dan lain-lain situasional sifatnya, di Asia Afrika, Sukajadi dan Dago, itu nanti situasional melihat titik kemacetan, berhenti total ataukah tidak," kata Kapolrestabes Bandung, Jumat (29/12/2023) malam.
Kombes Pol Budi Sartono menyatakan, ruas jalan yang pasti ditutup hanya flyover Pasupati atau Jalan Layang Prof Mochtar Kusumaatmadja.
Flyover Pasupati dimulai sejak pukul 23.00 WIB. Ketika flyover ditutup, pengguna kendaraan akan dialihkan ke ruas jalan lain. Petugas pun akan bersiaga mengatur arus lalu lintas di kawasan itu.
Editor : Ude D Gunadi
Artikel Terkait