Curug Cikondang merupakan curug yang disebut-sebut sebagai Niagara mini oleh National Geographic. Namun bukan itu yang membuat curug di Cianjur tersebut istimewa.
Adalah pemandangan alam di sekitar yang menjadikan Curug Cikondang menjadi istimewa. Untuk bisa sampai ke lokasi, Anda harus terlebih dulu melewati kebun teh yang hijau dan sawah yang menggunakan sistem pengairan terasering.
Saat sampai di lokasi, Anda juga bisa menyaksikan kemegahan Curug Cikondang, yang mengalirkan air dengan derasnya. Yang menjadikannya Instagenic adalah adanya gubug di pinggir air terjun, menjadikan spot ini begitu eksotis.
Editor : Zhafran Pramoedya
Artikel Terkait