BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Akademisi dan Guru Besar Politik dari Universitas Padjdjaran (Unpad) Prof Muradi meminta, Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk berhenti berpolemik dan fokus terhadap masa jabatannya yang hanya tinggal sembilan bulan saja.
Hal tersebut dikatakan Prof Muradi menanggapi pernyataan Jokowi yang menyebut bahwa seorang presiden boleh berkampanye dan memihak atas dasar demokrasi.
Prof Muradi menilai, pernyataan Presiden Jokowi soal kepala negara boleh berkampanye atau memihak di pemilu hanyalah sebuah pembenaran.
"Jadi kalau saya nganggep bahwa yang disampaikan beliau itu bahwa pembenaran saja," ujar Muradi saat dihubungi, Kamis (25/1/2024).
Muradi pun menyarankan, agar Jokowi fokus menuntaskan masa jabatannya yang akan berakhir pada Oktober 2024 mendatang.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait