BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Guru Besar Ilmu Politik UPI, Prof Cecep Darmawan menegaskan, jika petisi "Bumi Siliwangi Kampus Pejuang Pendidikan" yang dikeluarkan Civitas Akademika UPI murni gerakan kebangsaan.
Menurut Cecep, rentetan tindakan pengabaian etika, moral yang ditampilkan oleh para pejabat publik tanpa rasa malu, menjadi potret rusaknya bingkai kebangsaan dan kenegaraan saat ini.
"Kami tegaskan pentingnya role model dari pemimpin bangsa. Jadi ini jauh sekali dari gerakan politik praktis, ini semata-mata gerakan kebangsaan," ucap Cecep, di halaman Taman Partere Kampus UPI Jalan Setiabudi, Kota Bandung, Senin (5/2/2024).
Cecep mengklaim, Civitas Akademika UPI selalu mencermati apa yang berkembang di kehidupan masyarakat kita.
"Kampus selalu mencermati apa yang berkembang di kehidupan masyarakat kita. Mudah-mudahan dengan maraknya pernyataan sikap dan mengingatkan dari kampus-kampus ini ya itu mengetuk hati para pemimpin bangsa," katanya.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait