BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Anies Baswedan menegaskan, jika gerakan perubahan yang digagasnya akan terus berjalan, apapun hasil dalam kontestasi Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 nanti.
Hal itu disampaikan Capres 2024 nomor urut 1 dalam acara silaturahmi bersama tokoh agama dan para pendukungnya di Aula Masjid Istiqomah Bandung, Senin (19/2/2024) malam.
"Saya sampaikan gerakan perubahan ini akan jalan terus, kita ini tidak terbelah dan agenda yang kita bawa tidak bergeser. Kami melihat keseriusan di masyarakat sepanjang perjalanan kami setahun lebih, menitipkan harapan begitu betul-betul banyak," ucap Anies.
"Itulah yang membuat saya merasa ini amanah besar yang kebetulan jika Allah takdirkan seperti dalam Q.S Ali Imran ayat 26, bila Allah memang berikan kemenangan itu, maka ini agenda perubahan akan kita bawa, bila tidak, agendanya tetap dibawa, tapi menggunakan kewenangan yang lain," tambahnya.
Anies mengatakan, keseriusan gerakan perubahan itu datang dari harapan-harapan lapisan masyarakat yang menginginkan adanya perubahan dalam negeri ini.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait