BANDUNG, iNewsBandungraya.id - Bulan Ramadan yang penuh berkah dan keberkahan tidak luput dari ancaman modus penipuan yang semakin canggih. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyerukan kepada masyarakat untuk lebih berhati-hati dan waspada terhadap berbagai modus penipuan yang kerap memanfaatkan momentum bulan suci ini.
Friderica Widyasari Dewi, Kepala Eksekutif Pengawas Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan, Edukasi, dan Perlindungan Konsumen OJK, juga mengaku menerima tawaran penipuan melalui telepon dan WhatsApp.
“Harap terus waspada karena di bulan Ramadhan ini banyak sekali berbagai jenis penipuan yang dapat merugikan kita semua, bahkan saya sendiri pun, baru dua hari puasa ini, sudah berbagai skema penipuan melalui telepon maupun whatsapp,” ujar Friderica, dalam acara Pembukaan Gebyar Ramadhan Keungan Syariah (Gerak Syariah) pada Rabu (13/3/24).
Ia juga mengimbau masyarakat untuk saling mengingatkan berbagai bentuk penipuan yang dihadapi keluarga, sahabat, dan kerabat selama bulan Ramadhan. Selain itu, menurut Friderica, keterampilan mengelola keuangan selama Ramadhan dan Idul Fitri menjadi hal penting yang perlu diajarkan kepada masyarakat untuk mencapai kesejahteraan.
Friderica mengatakan bulan Ramadhan merupakan waktu terbaik bagi masyarakat Indonesia untuk lebih mengenal dan memanfaatkan produk dan layanan keuangan syariah. Dan dalam rangka mengoptimalkan dan memeriahkan bulan Ramadhan serta meningkatkan indeks literasi dan inklusi keuangan syariah masyarakat Indonesia, OJK melaksanakan serangkaian kegiatan berbasis Gebyar Ramadhan Keuangan Syariah atau yang disingkat Gerak Syariah.
Editor : Abdul Basir
Artikel Terkait