"Dalam rangka meningkatkan rasa kepedulian sesama umat muslim dan rasa syukur kami karena sampai detik ini kami bisa berpuasa di bulan Ramadhan," ungkapnya.
Dalam kegiatan ini, kata Dian, ada sebanyak 200 paket takjil dengan berbagai menu yang dibagikan kepada masyarakat.
"Takjil tadi yang dibagikan sekitar 200 bungkus, ada kolek campur, pudding, gorengan dan nasi bungkus juga," ujarnya.
Dian menyebut, kegiatan tersebut juga turut dihadiri oleh para pengurus RPA Perindo Jabar dan Kota Bandung.
"Saya Ketua DPW RPA Perindo Jawa Barat, bersama Ibu Dewi Rosdiani, Ketua DPD RPA Perindo Kota Bandung," tandasnya.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait