Persik Kediri Laporkan Hasil Pertandingan Kontra Bhayangkara FC ke Satgas Antimafia Bola

Rizal Fadillah
Persik Kediri. (Foto: persikfc)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Manajemen Persik Kediri merasa janggal dengan kekalahan timnya dari Bhayangkara FC dengan skor telak 7-0 dalam pertandingan pekan ke-31 lanjutan Liga 1 musim 2023/2024 pada Selasa (17/4/2024) kemarin.

Oleh karena itu, pihak manajemen pun akan melaporkan hasil pertandingan tersebut ke Satgas Antimafia Bola.

"Manajemen Persik Kediri, sesaat setelah pertandingan berakhir segera melakukan evaluasi bersama dengan jajaran pelatih, dan dilanjutkan dengan bersama seluruh pemain pada malam yang sama hingga dini hari tadi (17/04)," tulis keterangan resmi Persik Kediri, Rabu (17/4/2024).

Manajemen Persik Kediri juga menyampaikan kekecewaan atas performa tim yang mengecewakan saat melawan Bhayangkara FC.

"Menyikapi jalannya pertandingan Persik Kediri melawan Bhayangkara FC, Selasa (16/4), manajemen Persik Kediri menyampaikan kekecewaan atas performa tim yang mengecewakan. Manajemen Persik Kediri beserta seluruh jajaran tim juga meminta maaf kepada seluruh fans dan suporter Persik Kediri serta masyarakat Indonesia," tuturnya.

Editor : Rizal Fadillah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network