Jalan Braga Bebas Kendaraan Pekan Depan, Polisi Siapkan Rekayasa Lalu Lintas

Agus Warsudi
Kasatlantas Polrestabes Bandung AKBP Eko Iskandar menyiapkan rekayasa lalu lintas saat uji coba Braga Bebas Kendaraan.

Kasatlantas menuturkan, hasil uji coba program Braga Bebas Kendaraan akan menjadi bahan evaluasi sebelum diterapkan secara permanen.

"Hal ini juga akan diimbangi dengan Perwal. Karena rekayasa bersifat permanen, nanti stepnya kami uji coba dulu. Kemudian kalau ini memang bisa dilaksanakan, maka akan dibuatkan Perwal-nya sebagai dasar hukum," tutur dia.

Diketahui, Braga Bebas Kendaraan akan diujicobakan selama dua hari pada 4 dan 5 Mei 2024. Saat uji coba tersebut, seluruh kendaraan dilarang melintas dan parkir di sepanjang Jalan Braga.

Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bandung, Polrestabes Bandung, dan instansi terkait telah menyiapkan skema rekayasa lalu lintas termasuk kantung-kantung parkir.

Editor : Ude D Gunadi

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network