Kunsfik Komisi VIII DPR RI, Kang Ace: Petugas Haji Harus Berikan Pelayanan Terbaik

Agus Warsudi
Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI Tubagus Ace Hasan Syadzily menyerahkan bendera merah putih kepada salah seorang petugas haji. (FOTO: ISTIMEWA)

"Kami berpesan kepada bapak dan ibu sekalian, fokus ibadah. Terutama di Makkah, jangan mentang-mentang jauh keneh ka haji, terus umrah tiap hari, jangan. Jaga stamina dan kesehatan," kata Kang Ace saat memberi arahan kepada jamaah calon haji asal Jabar sebelum berangkat ke Bandara Soekarno-Hatta (Soetta).

Puncak haji, ujar dia, adalah saat di Arofah, Mina dan Muzdalifah. Para jamaah haji fokus beribadah pada tanggal 9, 10, 11, dan 12 Zulhijah. Dari sekarang calhaj harus jaga stamina, terutama selama di Tanah Suci Mekkah dan Madinah. 

Jangan karena puncak haji masih jauh, bepergian dan belanja. Jika itu yang dilakukan, calhaj akan kelelahan sebelum puncak haji tiba. Karena itu, lebih baik fokus ibadah. 

"Sekali lagi, kami dari Komisi VIIi DPR RI mengucapkan, selamat menunaikan ibadah haji. Semoga bapak ibu dapat melaksanakan ibadah haji dengan lancar dan tentu meraih predikat  haji mabrur. Jaga nama baik Indonesia. Jaga ketertiban, kekompakan. Ikuti saran yang disampaikan petugas. Jangan sampai merekedeweung (semaunya sendiri)," ujar Kang Ace.

Hadir pula dalam kegiatan itu, Sekretaris Dirjen PHU Kementerian Agama (Kemenag) Ahmad Abdullah, Kepala Kanwil Kemenag Jabar Ajam Mustajam, dan anggota Komisi VIII DPR RI.

Editor : Ude D Gunadi

Sebelumnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network