Kementerian KUKM Beri Sertifikat Halal untuk 1.000 Produk UMKM di Jabar

Rina Rahadian
Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (KUKM) RI memberikan sertifikat halal kepada 1.000 produk Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Jawa Barat. Foto: Instagram @gubjabar.

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (KUKM) RI memberikan sertifikat halal kepada 1.000 produk Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Jawa Barat.

Pemberian sertifikat halal ini diberikan Kementerian KUKM saat acara Roadshow #KITAHALALIN Jabar 2024 yang juga diprakarsai Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Jawa Barat, di Graha Sanusi Universitas Padjadjaran, Jalan Dipatiukur, Kota Bandung, Kamis (16/5/2024).

Sertifikat halal ini berangkat dari self declare (klaim sendiri) UMKM lalu kemudian didampingi Kementerian KUKM untuk didaftarkan mendapatkan sertifikat halal. 

Diketahui, proses pendampingan sudah dimulai sejak April 2024. 

Adapun produk-produk UMKM yang dapat sertifikat halal self declare itu berasal dari Bandung Raya yakni Kota/Kabupaten Bandung, Kota Cimahi, dan Kabupaten Bandung Barat. 

Editor : Zhafran Pramoedya

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network