Perpusnas Sumbang 726.000 Buku, Bey Harap Tingkat Kegemaran Membaca di Jabar Meningkat

Rina Rahadian
Pj Gubernur Jabar, Bey Machmudin. Foto: Biro Adpim Jabar.

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Penjabat Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Pusat yang telah memberikan dukungan nyata dalam membangun budaya literasi dan meningkatkan kecerdasan masyarakat Jabar melalui sumbangan 726.000 buku.

Diketahui, sebanyak 726.000 buku dari Perpustakaan Nasional (Perpusnas) RI diberikan pada acara rangkaian kegiatan Gerakan Indonesia Membaca Provinsi Jabar di El Royale Hotel, Kota Bandung, Selasa (25/6/2024). 

Dari total sumbangan tersebut tiap desa mendapat bantuan 1.000 judul buku. 

"Atas nama masyarakat Jawa Barat, saya menyampaikan apresiasi dan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Perpustakaan Nasional atas program bantuan 1.000 judul buku kepada 726 desa di Jabar. Ini adalah bentuk nyata dukungan pemerintah pusat dalam membangun literasi dan tingkat kecerdasan masyarakat Jawa Barat," ungkap Bey Machmudin.

"Kami berharap kegiatan ini menghasilkan hal-hal baik yang dapat ditindaklanjuti supaya anak-anak kita gemar membaca," imbuhnya. 

Editor : Zhafran Pramoedya

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network