BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Jalan-jalan di Braga Kota Bandung pasti tidak asing dengan sebuah toko kue dengan bangunan bergaya khas Eropa yaitu Toko Kue Lakker.
Toko Kue Lakker berlokasi di Jalan Braga No. 83 Kota Bandung, yang telah memproduksi ratusan jenis kue dengan resep original sejak tahun 1986.
Saat masuk ke area toko, pengunjung langsung disuguhkan dengan suasana khas bangunan bergaya Eropa yang estetik dan terkesan jadul.
Di dinding-dinding paling atas temboknya juga ada ilustrasi dan sejarah bagaimana Toko Kue Lakker ini berdiri dan pengunjung bisa melihat aneka jajanan pasar yang dipajang di etalase terbuka.
Lakker sendiri merupakan singkatan laku keras. Menurut salah satu pemilik Toko Kue Lakker, Oyen, mengatakan berdirinya toko ini berawal ketika sang ibu belajar kue dari suaminya yang memang keluarga besar hobi membuat kue.
Editor : Zhafran Pramoedya
Artikel Terkait