Tinjau Pasar Simpang Dago Usai Kebakaran Hebat, Bey: 2 Kios Hangus

Rina Rahadian
Penjabat Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin meninjau kios pasar simpang Dago yang hangus terbakar, Jumat (26/7/2024). Foto: Biro Adpim Jabar.

Dalam kunjungannya, Bey mengatakan ada dua kios di Pasar Simpang Dago yang hangus terbakar. Sedangkan kios lain di samping kirinya tidak ikut terbakar. 

"Inikan dua yang kena, sebelahnya tidak kena karena bangunannya sudah modern, jadi kami ingatkan lagi, karena semacam ini harus terus diingatkan kepada masyarakat soal resiko-resiko seperti ini," ujarnya. 

Sebelumnya, sejumlah kios di pasar simpang Dago, Kota Bandung hangus terbakar, Jumat (26/7/2024) sekitar pukul 15.26 WIB. 

Kepala Bidang Kesiapsiagaan Operasi Pemadaman dan Penyelamatan, Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) Kota Bandung, M Yusuf Hidayat mengatakan, total ada 14 kendaraan yang diturunkan ke lokasi kebakaran tersebut.

"Kita menerima informasi pukul 15.26 WIB dan langsung meluncur ke lokasi di Pasar Simpang Dago. Kita menerjunkan 14 kendaraan untuk pemadaman dan sekarang sudah dilakukan pemadaman," ujar Yusuf.

Editor : Zhafran Pramoedya

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network