Sementara laga kedua kontra Arema FC, Beckham hanya bermain 6 menit.Setelah itu, pemain binaan Persib ini absen.
Saat ini, Beckham merasa kondisinya sudah membaik dan berpeluang tampil pada laga kontra PSIS.
“Kondisi alhamdulillah sudah membaik. Hasil pemeriksaan tim dokter juga sudah boleh berlatih dan tadi sudah berjalan normal, tidak terasa nyeri lagi," kata Beckham, dikutip dari laman resmi Persib, Jumat (13/9/2024).
Persib menghadapi jadwal padat, Beckham pun menyatakan siap jika dipercaya tampil oleh pelatih Bojan Hodak.
"Tergantung tim pelatih, kalau saya pribadi siap (bermain)," tandasnya.
Editor : Zhafran Pramoedya
Artikel Terkait